Selamat Datang di AHLUL QUR'AN

Kelemah lembutan dan keluasan hati Rasulullah Shalallaahu alaihi wasalam

kelemah lembutan dan keluasan hati Rasulullah Shalallaahu alaihi wasalam , beliau sudi mengulangi perkataan agar dapat dipahami! Anas bin Malik Radhiyallahu anhu mengungkapkan kepada kita: "Rasulullah Shalallaahu alaihi wasalam sering mengulangi perkataannya tiga kali agar dapat dipahami." (HR. Al-Bukhari) Rasulullah Shalallaahu alaihi wasalam selalu berlaku lemah lembut kepada orang lain. Dengan sikap seperti itulah orang-orang menjadi takut, segan serta hormat kepada beliau! Diriwayatkan dari Ibnu Mas'ud Radhiyallahu anhu ia berkata: Seorang laki-laki datang menemui Rasulullah Shalallaahu alaihi wasalam . Beliau mengajak laki-laki itu berbicara sehingga membuatnya menggigil ketakutan. Rasulullah Shalallaahu alaihi wasalam berkata kepadanya: "Tenangkanlah dirimu! Sesungguhnya aku bukanlah seorang raja. Aku hanyalah putra seorang wanita yang biasa memakan dendeng." (HR. Ibnu Majah)
Share this post :
 
Support : yusron | DownloadRPP | BerintaNanggroe
Copyright © 2015. AHLUL QUR'AN - All Rights Reserved
Template by Cara Mudah Modified by yusronalhafizh
Proudly powered by Blogger